Kondisi new normal sepertinya tidak membuat semua orang semangat untuk kembali keluar rumah dan menjalankan aktivitasnya. Beberapa malah lebih nyaman melakukan dan menyelesaikan aktivitasnya dari dalam rumah saja.

Ada kemungkinan kalau banyak orang masih berpikiran kalau dunia luar belum aman sepenuhnya. Daripada mengambil resiko besar terkait penularan virus berbahaya ini, ada keputusan kalau mereka lebih baik di rumah saja sementara ini.

 

 

Apakah di rumah saja membosankan? Untuk beberapa orang mungkin iya dan mungkin saja tidak. Buat mereka yang menganggap di rumah saja tidak membosankan, tentu mempunyai aktivitas yang seru untuk dilakukan tiap hari.

Salah satu aktivitas seru untuk dilakukan tiap hari adalah berkebun. Percaya atau tidak, di zaman sekarang ini, berkebun tidak lagi memerlukan lahan yang luas untuk memulainya. Untuk kamu yang tidak punya lahan luas, kamu bisa memanfaatkan lahan yang ada saja.

Perlu kamu ketahui kalau sekarang ini berkebun adalah salah satu aktivitas yang disukai banyak orang. Bahkan sekarang ini mungkin sudah dinyatakan sebagai salah satu tren yang berkembang selama pandemi yang berkepanjangan ini.

Berkebun sendiri mempunyai beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan. Secara umum, dengan berkebun, kamu bisa:

 

  • Membuat rumahmu tampak lebih hijau dan menyegarkan
  • Membuat udara di sekitar rumahmu jadi lebih sejuk
  • Membuat kamu punya aktivitas untuk mengisi waktu luang dan menyalurkan hobi.

 

Lalu bagaimana cara berkebun dengan tidak menggunakan lahan yang luas? Tenang, dibahasan kali ini – setidaknya ada empat metode berkebun yang tidak memerlukan lahan yang luas. Tambah penasaran? Untuk selengkapnya, sila simak bahasan kali ini ya!

 

4 Metode Berkebun Tidak Perlu Lahan Luas

credit image: casaindonesia.com

 

Tabulampot, Pohon Buah Dari Pot

Percaya atau tidak, buah kamu yang masih lucu dan asing dengan istilah Tabulampot – istilah ini adalah sebuah singkatan dari ‘tanaman buah dalam pot’. Unik ya? Keunikannya tidak hanya dari nama atau istilahnya saja, tapi juga dari metode penanamannya.

Kurang lebih cara menanamnya tidak berbeda dengan cara menanam pada umumnya. Namun, pastikan kamu bisa merawatnya dengan cara menggunting beberapa calon dahan besar sehingga tanaman tetap kecil dan pendek tapi bisa berbuah dengan bagus.

 

Vertikultur Bertingkat Untuk Sayuran

Nah, metode yang satu ini tidak membutuhkan juga lahan yang luas, lho. Kamu bisa menggunakan lahan yang ada dan membuat pot-pot kecilnya bertingkat. Lalu tanaman apa yang bisa ditanam di metode ini? Sayuran seperti kangkung, seledri, sawi, tomat dan pakcoi bisa jadi pilihan utama.

 

Hidroponik, Pakai Air Saja

Kalau dua metode sebelumnya masih menggunakan tanah dan lainnya sebagai media tanaman itu tumbuh, di teknik atau metode hidroponik, kamu bisa menggunakan air saja dan cahaya matahari untuk membuat tanaman itu tumbuh sehat.

Untuk metode tanamnya, kamu bisa meniru gaya vertikultur yang tidak perlu lahan yang luas. Cukup gunakan pipa paralon sebagai pot dan alirkan airnya dengan mesin pompa air kecil. Hasil dari hidroponik ini tergolong sayuran organik, lho.

 

Aeroponik, Metode Tanam Gantung

Berbeda dengan semua metode yang ada di atas sebelumnya, aeroponik hanya akan memanfaatkan udara sebagai media tanam utamanya. Hal ini akan membuat akar tanaman menggantung di atas udara. Wah unik, kan?

Tapi tidak hanya udara saja, tapi aeroponik sistem tanamnya juga menggunakan air sebagai media tanam. Namun tidak seperti hidroponik, kebutuhan air dari tanaman yang menggunakan metode aeroponik yang hanya disemprotkan saja dari akar yang menggantung.

Dengan sendirinya, tanaman akan tumbuh lebih cepat dan hasil produksinya menjadi tinggi.

 

 

Terlepas dari hal-hal di atas – perlu kamu ketahui kalau berkebun itu bisa menurunkan tingkat stress atau tekanan pikiran karena pandemi berkepanjangan atau karantina mandiri, lho. Namun, dengan melakukan aktivitas ini, kamu juga jangan lupa untuk selalu jaga daya tahan tubuh agar tetap optimal ya.

Jangan lupa untuk selalu mengonsumsi makanan dan minuman yang bernutrisi baik dan sila konsumsi multivitamin seperti Enervon-C yang bisa bantu kamu jaga daya tahan tubuh agar terus optimal sehingga tidak mudah jatuh sakit!

 

Feature Image – tribunnews.com