Masa remaja – yang merupakan transisi dari anak-anak menjadi dewasa, biasanya anak akan mengalami banyak perubahan dalam kehidupan. Mulai dari perubahan secara fisik, sosial, hingga emosional.

Dalam proses perubahan ini, anak tentu memerlukan support system – yang merupakan dukungan sosial dari keluarga maupun teman-teman terdekat. Nah, orang-orang terdekat inilah yang akan dihubungi atau ditemui anak, ketika ia membutuhkan bantuan.

Terlihat tidak begitu penting ya? Tapi ternyata, dukungan yang baik dan tepat sangat diperlukan oleh remaja, lho. Mengapa demikian? Ini dia lima alasannya!

 

 

Bantu Ciptakan Perilaku dan Kebiasaan Baik

Credit Image - halodoc.com

Jika si anak remaja memiliki support system yang positif – maka, perilakunya pun akan mengikuti. Begitu juga sebaliknya, kalau anak dikelilingi orang dengan perilaku negatif – sikapnya pun akan ikut terpengaruhi.

Dengan adanya support system, baik dari keluarga maupun teman – dapat membuat remaja lebih disiplin, sabar, teliti, dan mau melakukan berbagai hal positif demi pengembangan diri. Hal ini dapat memotivasi anak dalam mencapai tujuan di masa mendatang, lho.

 

Membantu Terhindar dari Stres

Adanya dukungan dari support system – seseorang dapat terhindar dari stres, begitu pula dengan remaja. Jika ia dikelilingi orang yang peduli dan suportif, maka remaja pun merasa lebih mampu dalam menghadapi kehidupan.

Wajib moms ketahui nih – stres memiliki konsekuensi kesehatan yang serius. Nah, dengan menjadi support system untuk anak, maka kamu pun sudah mengurangi risiko terjadinya masalah kesehatan berbahaya.

 

Mampu Tingkatkan Motivasi Diri

Credit Image - tokopedia.com

Adanya support system juga dapat membantu remaja tetap termotivasi dalam mencapai tujuan. Misalnya, ketika anak mencoba meningkatkan prestasi di sekolah – dengan adanya dukungan penuh, maka ia pun lebih percaya diri dan semakin terdorong untuk terus berusaha.

Kamu dapat berikan dukungan berupa kalimat-kalimat motivasi positif, menawarkan bantuan ketika ia belajar – atau melakukan berbagai hal sederhana lainnya yang dapat meningkatkan semangat.

 

Hidup Terasa Lebih Bahagia

Kehadiran keluarga dan teman-teman terdekat – dapat menjadikan remaja merasa lebih bahagia. Sosok support system akan tetap hadir dalam kehidupan anak, baik dalam momen bahagia maupun duka. Tentu saja – hal ini dapat membuat ia merasa lebih disayangi, kan?

Dalam kata lain – kehadian orang terdekat yang terus mendukung, anak pun merasa hidupnya lebih bahagia dan memiliki arti.

 

Merasa Hidup Lebih Berharga

Credit Image -  id.theasianparent.com 

Ketika anak memiliki dukungan sosial yang solid – ia pun akan merasa bahwa hidupnya lebih berharga. Kehadiran support system dapat menciptakan perasaan positif dalam diri anak – sehingga ia dapat lebih memaknai kehidupan.

Moms, support system utama bagi remaja – sudah pasti berasal dari keluarga. Dukung selalu kehidupan anak, termasuk dengan membantunya memenuhi kebutuhan nutrisi. Lengkapi hidup sehat anak – beri multivitamin lengkap, seperti Enervon Active.

Enervon Active yang memiliki kandungan non acidic Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc yang dapat jaga stamina tubuh agar anak remaja dapat beraktivitas seharian. Tak lupa – kandungan Vitamin C nya dapat bantu pertahankan imunitas tubuh – yang penting di kondisi saat ini.

Jadi, cukup jelas bahwa support system sangat dibutuhkan oleh anak remaja – hal ini baik untuk mendukung kondisi fisik dan psikologis anak, sehingga ia tetap sehat secara keseluruhan.

 

 

Featured Image - skata.info