Belum berakhir pandemi Covid-19 – ditambah beragam mutasi virus, termasuk B117 yang sudah memasuki Indonesia. Kini, kabar mengejutkan kembali mewarnai. Varian virus baru, yaitu N439K asal Inggris juga sudah ada di Indonesia.

Kabarnya, strain virus baru ini lebih pintar, hingga mudah menular dari orang ke orang lainnya – bahkan, virus N439K sudah menyebar di 30 negara di dunia. Lebih lanjut mengenai mutasi virus terbaru, berikut informasi lengkap yang mesti diketahui.

 

 

Mutasi N439K: Varian Baru Corona yang Lebih ‘Pintar’

Credit Image - dream.co.id

Dilansir dari Pop Mama – Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Daeng M Faqih, menyebut bahwa mutasi baru virus corona, yaitu N439K diduga lebih pintar dari varian virus sebelumnya. Sebab, varian ini mengikat lebih kuat dalam sel tubuh manusia ketika sudah terinfeksi.

Meski demikian, penelitian sementara mengungkapkan kalau N439K tidak lebih ganas dari virus sebelumnya, namun lebih efektif dan mudah menempel pada reseptor ACE 2 – yang merupakan awal mula virus dapat memasuki tubuh.

 

Protokol Kesehatan, Tetap Jadi Kunci Utama

Meskipun vaksinasi sudah berjalan – tetapi, dengan adanya berbagai mutasi virus, masyarakat makin diimbau untuk terus menjalani protokol kesehatan secara ketat. Langkah ini merupaan proteksi diri untuk mencegah tertular Covid-19.

Adapun protokol kesehatan yang mesti dijalani, yaitu:

  • Memakai masker
  • Mencuci tangan
  • Menjaga jarak
  • Menjauhi kerumunan
  • Mengurangi mobilitas

Untuk anak di bawah dua tahun, penggunaan masker tidak disarankan. Sebagai pengganti, orangtua bisa berikan face shield pada anak. Namun, cara paling efektif untuk menghindari paparan virus pada anak – yaitu, meminimalisir anak untuk dibawa ke luar rumah.

Selain itu, masyarakat juga disarankan membersihkan rongga hidung dan mulut secara rutin. Ini bisa dilakukan dengan cuci hidung – menggunakan cairan infus Nacl 0.9%, bukan larutan garam biasa. Kemudian, kumur mulut dengan cairan mouthwash khusus yang ada di pasaran.

Lakukan kedua rutinitas tersebut minimal satu kali dalam sehari, sesampainya di rumah – usai melakukan aktivitas.

 

Optimalkan Imunitas Dengan Hidup Sehat

Credit Image - lifestyle.kompas.com

Poin yang terakhir ini juga mesti diterapkan. Memiliki pola hidup sehat – dapat bantu mempertahankan imunitas tubuh, sehingga tidak mudah terinfeksi virus penyebab penyakit. Jadi, protokol kesehatan perlu diimbangi dengan hidup yang sehat.

Berbagai kebiasaan sehat yang bisa diterapkan, yaitu mengonsumsi makanan bergizi seimbang, perbanyak konsumsi buah dan sayur, penuhi kebutuhan cairan tubuh, istirahat yang cukup, serta kelola stres dengan baik.

Lalu, lengkapi hidup sehat dengan rutin mengonsumsi multivitamin – yang dapat maksimalkan kinerja imunitas tubuh. Disarankan minum multivitamin yang kaya akan vitamin C dan vitamin B kompleks, seperti Enervon-C ya.

Enervon-C mengandung Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat – kombinasi sejumlah vitamin tersebut dapat bantu menjaga daya tahan tubuhmu agar tidak mudah sakit.

Selain itu, kandungan vitamin B kompleks dalam Enervon-C dapat bantu proses metabolisme, sehingga makanan yang kamu konsumsi dapat diubah jadi energi yang lebih tahan lama.

Kamu dapat minum Enervon-C dalam bentuk tablet yang mengandung Vitamin C 500 mg, atau Enervon-C Effervescent dengan kandungan Vitamin C 1000 mg untuk perlindungan ekstra!

Dengan adanya beragam mutasi virus, pastikan kamu dan keluarga terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat – serta halani hidup sehat untuk dukung kesehatan tubuh.

 

 

Featured Image - klikdokter.com

Source - popmama.com