Belakangan ini kota Jakarta memang menjadi kota dengan tingkat polusi udara terburuk di dunia. Hal ini membuat Jakarta memiliki udara yang lebih tercermar daripada Lahore, Pakistan, dan Hanoi, Vietnam, yang berdada di urutan kedua dan ketiga.

Saat ini kondisi udara Jakarta sudah mencapai tingkat bahaya, terutama untuk kesehatan tubuh. seperti dapat meningkatkan risiko penyakit paru- paru. Agar kesehatanmu tetap terjaga meskipun berada di lingkungan berpolusi, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut ini:

1. Memakai masker setiap kali berada di jalan raya

Credit: Liputan6

Pastikan kamu selalu membawa masker di dalam tas kamu. Jadi, setiap kali kamu berpergian, kamu bisa langung menggunakan masker tersebut. Masker ini bisa membantu melindungi diri dari tingkat udara kotor, terutama dari debu. Kamu bisa memilih jenis masker N-95 atau P-100, untuk melindungi tubuh dari bakteri dan pastikan mulut serta hidungmu terlindungi.

2. Konsumsi makanan sehat

Credit: Tribunnews

Rajin makan buah dan sayur, serta minum air putih tidak hanya dapat memberikan energi untuk tubuh, tetapi juga bisa melindungi tubuh. Makanan sehat ini bisa membantu tubuh mengeluarkan racun akibat polusi udara.

Selain mengonsumsi makanan sehat dan rajin minum air putih. Kamu juga bisa membersihkan paru- paru dari zat beracun dengan minum air hangat yang ditambah dengan perasan jeruk nipis. Pastikan kamu mengonsumsi minuman ini sebelum dan setelah bangun tidur secara rutin.

3. Olahraga secara teratur

Credit: Lifestyle Kompas

Untuk mengoptimalkan kerja paru- paru, sebaiknya lakukan olahraga secara rutin. Jika kamu tidak memiliki banyak waktu untuk olahraga, kamu bisa melakukan olahraga sederhana, seperti jalan kaki, plank 3 menit, atau squat. Intinya, buatlah tubuhmu bergerak dan melatih pernapasan untuk menjaga paru- paru tetap bersih dan sehat.

4. Rajin cuci tangan

Credit: Liputan6

Selain membersihkan wajah dan rajin mandi, kamu juga perlu rajin cuci tangan setiap hari. Terutama jika kamu sering melakukan aktivitas yang menggunakan tangan. Karena, tangan mudah terinfeksi virus maupun bakteri.

5. Rutin minum teh hijau

Credit: Suara.com

Teh hijau merupakan minuman dengan kandungan antioksidan yang mampu melawan racun atau radikal bebas dalam tubuh. Teh hijau bisa dikonsumsi setiap malam menjelang tidur, karena saat malam tubuh akan mengeluarkan racun dari paru- paru saat sedang tidur atau saat tidak melakukan aktivitas.

5. Konsumsi kedelai

Credit: Lifestyle Okezone

Salah satu makanan yang baik untuk kesehatan paru- paru adalah kedelai. Disarankan untuk mengonsumsi makanan yang terbuat dari kedelai sesering mungkin. Kandungan dari kedelai dianggap mampu untuk melawan zat berbahaya dari polusi udara yang mengendap di paru- paru.

 

Featured Image - Hello Sehat