Tidak hanya anak saja yang harus menjalani kewajibannya terhadap orang tua, tapi moms dan dads pun memiliki daftar kewajiban orang tua terhadap anaknya yang wajib diketahui dan dipenuhi, lho. Biasanya, hal ini mengacu pada budi pekerti, sehingga anak bisa tumbuh menjadi seseorang yang baik.

Tak bisa dipungkiri, para orang tua memiliki tanggung jawab untuk membesarkan sekaligus memenuhi kebutuhan sang buah hatinya. Untuk itu, memang ada beberapa kewajiban orang tua terhadap anaknya yang harus ditanamkan sejak dini.

Lantas, apa saja kewajiban orang tua terhadap anaknya yang harus dipenuhi? Berikut 6 di antaranya. Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!

 

 

1. Mengajarkan Nilai-nilai Agama

Credit Image - info.sekolah.mu

Salah satu kewajiban orang tua terhadap anaknya, yaitu mengajarkan nilai-nilai agama. Setiap orang tua dituntut untuk selalu membimbing dan menanamkan nilai-nilai agama kepada anak sejak usia dini. Hal ini bisa dilakukan dengan cara-cara sederhana, seperti mengajak ke tempat ibadah, membaca doa sehari-hari, atau mengenalkan kitab suci.

 

2. Membentuk Kepribadian Si Kecil

Sebagaimana diketahui, keluarga adalah tempat pendidikan utama seorang anak. Oleh sebab itu, kewajiban orang tua terhadap anak adalah menanamkan nilai-nilai moral melalui contoh yang baik agar diteladani anak.

Namun, bagaimana caranya? Cukup sederhana, kok, moms dan dads harus selalu menciptakan lingkungan keluarga yang hangat dan penuh kasih sayang.

Sebaliknya, jika orang tua berperilaku tidak baik di dalam rumah, tentu hal ini akan dicontoh oleh anak. Sehingga, sebisa mungkin orang tua harus selalu berperilaku atau memberikan contoh yang baik kepada anak.

Jadi, pastikan moms dan dads sudah menjalani kewajiban orang tua terhadap anaknya yang satu ini!

 

3. Menanamkan Nilai Sosial Sejak Dini

Credit Image - orami.co.id

Sejak kecil, anak harus dikenalkan dengan orang-orang di lingkungan sekitar. Selain itu, menanamkan sikap gotong-royong, tolong-menolong, menjaga kebersihan, dan tidak berbuat onar di ruang lingkup sosial menjadi kewajiban orang tua terhadap anak.

Nah, dengan mengajarkan beberapa sikap sosial tersebut sejak dini, nantinya anak akan tumbuh menjadi orang yang peduli dengan sesama, lho.

 

4. Mengajarkan Tanggung Jawab

Selanjutnya, kewajiban orang tua terhadap anaknya, yaitu mengajarkan tanggung jawab. Setiap orang tua perlu meminta pertanggungjawaban anak atas perilaku dan tindakannya. Sehingga, orang tua harus menetapkan batasan dengan anak ketika dia berperilaku tidak baik.

Contoh paling sederhana ketika anak menunda pekerjaan rumahnya,orang tua perlu perlu memberikan konsekuensi. Misalnya, seperti kegiatan akhir pekan ditunda sampai pekerjaan selesai. Sepertinya, hal ini tidak terlalu sulit diterapkan, ya?

 

5. Belajar untuk Mandiri

Credit Image - farah.id

Kemudian, kewajiban orang tua terhadap anaknya yang satu ini juga tak kalah penting, lho.

Mengajarkan kemandirian menjadi salah satu kewajiban orang tua terhadap anak. Sikap mandiri ini sebaiknya diajarkan dan ditanamkan sejak anak berusia dua hingga lima tahun. Dengan mengajarkan keterampilan yang disesuaikan usianya, mereka akan tumbuh menjadi pribadi yang lebih mandiri.

Selain itu, ada saatnya anak perlu belajar menenangkan diri secara emosional, seperti mengikat tali sepatu, memakai baju sendiri, dan lain sebagainya. Dengan begitu, anak akan lebih mandiri dan tidak selalu bergantung dengan orang lain.

 

6. Memenuhi Kebutuhan Nutrisi dengan Baik

Mencukupi nutrisi yang baik untuk pertumbuhan sang buah hati juga termasuk dalam kewajiban orang tua terhadap anaknya yang harus dipenuhi. Kebutuhan nutrisi yang tercukupi akan mengoptimalkan tumbuh kembang anak, sehingga ia dapat tetap sehat.

Moms dan dads disarankan memberi asupan makanan bergizi seimbang yang kaya akan vitamin dan mineral. Kedua nutrisi ini penting untuk memberi energi sekaligus menjaga sistem imunitas anak agar tidak mudah sakit.

Selain dari makanan, moms dan dads direkomendasikan memberi multivitamin tambahan dengan kandungan lengkap, seperti Enervon-C Plus Sirup yang memiliki kandungan vitamin lengkap untuk si kecil, seperti Vitamin A, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Vitamin C, serta Vitamin D.

Sejumlah vitamin tersebut dapat membantu mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil, meningkatkan nafsu makan, membantu pembentukan tulang dan gigi, membantu pelihara daya tahan tubuhnya biar tidak mudah sakit, serta membuatnya tetap aktif di masa pertumbuhannya.

Untuk mendapatkan produk Enervon kamu bisa segera membelinya di official store di Tokopedia, ya.

 

Wah, gimana? Apakah moms dan dads sudah memenuhi deretan kewajiban orang tua terhadap anaknya di atas? Jika belum, yuk, coba dimulai dari sekarang, agar Si Kecil dapat tumbuh menjadi seseorang dengan kepribadian yang baik!

 

 

Featured Image – siedoo.com

Source – merdeka.com