Musim liburan telah tiba, apakah kamu akan melakukan perjalanan via transportasi darat dalam waktu dekat? Kalau begitu, waspadai jalanan macet, ya!

Ketika hendak menempuh perjalanan jauh, kondisi jalan yang padat dan macet memang sulit untuk dihindari. Untuk itu, tidak hanya memerhatikan kondisi kendaraan, kesehatan dan stamina pengemudi juga tak boleh diabaikan.

Perlu diketahui bahwa faktor utama penyebab kecelakaan adalah kesalahan manusia. Hal ini disebabkan banyaknya pengemudi yang tetap memaksakan diri berkendara padahal kondisi sudah dalam keadaan lelah.

Nah, untukmu yang akan menempuh perjalanan jarak jauh – dan kemungkinan bergelut dengan jalanan macet. Berikut ini tips menjaga stamina yang penting untuk diterapkan. Simak informasinya secara lengkap, yuk!

 

 

1. Pilihlah Jalur yang Tepat

Credit Image - kompas.com

Jalanan macet di musim liburan sulit untuk dihindari, namun sebisa mungkin pastikan kamu sudah memilih jalur yang tepat, ya, sehingga jarak tempuh menjadi lebih singkat dan efisien.

Untuk mengetahui jalur tersebut cukup gunakan navigasi peta yang tersedia pada mobil atau smartphone. Navigasi tersebut akan memberi informasi kepadamu jalur yang dekat dan bebas hambatan. Navigasi sangat dibutuhkan, apalagi jika kamu sering mengemudi menuju luar kota.

 

2. Jangan Lupa untuk Beristirahat Sejenak

Apabila kamu akan menempuh perjalanan hingga 6 jam lamanya disarankan untuk beristirahat setiap 2 jam sekali. Hal ini sangat dibutuhkan tubuh agar bisa menghilangkan ketegangan pada otot-otot tubuh sekaligus untuk memulihkan tenaga dengan makan atau sekadar berbaring.

Mengemudi mobil terlalu lama bisa mengakibatkan tangan serta bagian tubuh lainnya terasa pegal. Bila dibiarkan terlalu lama, tubuh akan kekurangan konsentrasi. Jadi, jangan paksakan diri juga sudah merasa lelah selama berkendara, ya!

 

3. Coba Tahan Emosi dan Hibur Dirimu!

Credit Image - netralnews.com

Tak bisa dipungkiri, jalanan macet dapat menyebabkan stuck di jalan – dan terkadang kondisi ini tak bisa dihindari. Alhasil banyak pengemudi kendaraan yang mudah emosi. Jika terjebak macet sebaiknya tahan emosi dengan cara menghibur diri.

Nah, kamu bisa mendengarkan lagu favorit atau sekadar mengobrol dengan sesama pengemudi lainnya. Selain itu, kamu juga bisa melakukan peregangan otot-otot di dalam mobil saat terjebak macet. Manfaatkan semaksimal mungkin kemacetan untuk melakukan hal-hal yang menyenangkan atau sekadar waktu untuk beristirahat sejenak.

 

4. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh

Pastikan kamu telah menyiapkan air minum yang cukup di dalam mobil. Konsentrasi yang penuh dan duduk terlalu lama bisa menyebabkan tubuh kehilangan banyak energi. Pulihkan energi dengan mengonsumsi banyak air putih.

Hindari mengonsumsi cairan lain seperti kopi, sirup, atau minuman pewarna dan segar lainnya. Air putih jauh lebih baik dibandingkan minuman lain. Selain untuk membuat tubuh terasa segar, air putih bisa membuatmu kembali berkonsentrasi.

 

5. Tidur Minimal 1 Jam

Credit Image - health.okezone.com

Agar tubuh tetap berstamina saat mengemudi jarak jauh, apalagi jika jalanan macet, ada baiknya setiap 4 jam sekali untuk memaksakan diri tidur minimal 1 jam. Waktu istirahat ini bisa membantu tubuh tetap fit meskipun perjalanan masih sangat panjang.

Manfaatkan tempat beristirahat di tempat pengisian bahan bakar (SPBU) atau yang dikenal sebagai rest area. Cara ini sangat efektif agar kamu selalu dalam kondisi yang sehat.

 

6. Mengonsumsi Asupan Vitamin

Bukan rahasia lagi kalau menghadapi jalanan macet tentu memerlukan energi tubuh yang cukup, kan? Selain mendapat tidur yang cukup, semisal beristirahat di rest area, kamu juga disarankan agar mendapat asupan gizi sehingga tidak mudah lemas selama perjalanan.

Tetap pertahankan kesehatan tubuh dengan mengonsumsi berbagai menu bergizi seimbang, serta hindari jenis makanan cepat saji yang kurang baik bagi kesehatan.

Untuk mendapat asupan vitamin yang lengkap – dan dapat memaksimalkan energi tubuh, kamu disarankan minum multivitamin Enervon Active yang mengandung non-acidic 500 mg Vitamin C, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamin B12), Niacinamide, Kalsium Pantotenat, dan Zinc.

Kandungan vitamin B kompleks di dalamnya dapat membantu optimalkan proses metabolisme, sehingga makanan yang kamu konsumsi bisa diubah menjadi sumber energi – yang lebih tahan lama. Manfaat ini bisa membuatmu makin aktif dan produktif sepanjang hari, lho. Kamu pun tak perlu takut mudah lemas selama berkendara, kan?

Dan yang sudah pasti, vitamin C dan zinc di dalam multivitamin Enervon Active dapat membantu menjaga sistem kekebalan tubuh, sehingga kamu tidak mudah sakit – dan bisa semakin produktif dalam menjalani aktivitas harian.

Untuk memperoleh produk Enervon Active, kamu bisa segera mengunjungi kunjungi official store-nya di Tokopedia, yuk!

 

Jadi, untukmu yang akan menempuh perjalanan jarak jauh – dan dikhawatirkan akan menghadapi jalanan macet, kelima tips di atas diharapkan dapat membantu menjaga keamanan dan keselamatn diri selama mengemudi.

Ingat, kecelakaan dapat dicegah asalkan pengendara dapat lebih berhati-hati – dan tentunya memerhatikan kondisi kesehatan fisik!

 

 

Featured Image – doktersehat.com

Source – futuready.com