Memakai masker selama pandemi – merupakan langkah pencegahan penularan virus yang efektif. Meski demikian, menggunakan masker terus menerus dalam waktu yang cukup lama, mungkin menimbulkan rasa tidak nyaman, apalagi ketika cuaca sedang panas.

Tapi, cuaca panas bukanlah alasan untuk tak pakai masker ya! Kamu tetap perlu menggunakan masker, terlebih saat berada di tempat umum. Untuk mengatasinya, kamu dapat melakukan beberapa hal agar tetap nyaman ketika pakai masker meski cuaca panas.

Dilansir dari CNN Indonesia, berikut ini deretan langkah yang bisa kamu terapkan.

 

 

 

4 Tips Nyaman Pakai Masker Meski Cuaca Panas

4 Cara Ampuh Nyaman Gunakan Masker Di Tengah Cuaca Panas / Credit: bergerhenryent.com

Pilih Masker Berbahan Ringan

WHO dan pemerintah menganjurkan masyarakat untuk pakai masker dengan rapat dan terutup – ini dilakukan agar virus tidak terhidup masuk melalui hidung dan mulut.

Agar kamu tetap nyaman memakainya, pilihlah masker yang terbuat dari bahan ringan, seperti masker bedah – yang juga dapat membuatmu lebih nyaman saat bernapas. Tak perlu khawatir, kini masker bedah sudah mudah didapatkan di pasaran.

 

Ganti Masker

Ketika berada di ruang terbuka dalam waktu lama, tak jarang masker jadi basah terkena keringat. Tentu saja, hal ini membuatmu merasa kurang nyaman memakai masker.

Untuk itu, sangat disarankan untuk mengganti masker secara berkala, terutama bagi kamu yang beraktivitas di luar rumah. Satgas Covid-19 merekomendasikan masyarakat untuk ganti masker setiap 4 jam sekali.

Yang perlu diingat – simpan masker cadangan di tempat khusus agar tidak terkontaminasi virus, bakteri, dan kuman dari benda lainnya.

 

4 Cara Ampuh Nyaman Gunakan Masker Di Tengah Cuaca Panas / Credit: ukmeds.co.uk

Sesekali Buka Masker

Menggunakan masker wajah terlalu lama memang menimbulkan rasa tidak nyaman, mulai dari rasa sakit pada bagian belakang telinga, hingga kesulitan bernapas. Kalau kamu merasakannya – boleh kok untuk membuka masker sejenak.

Tapi, pastikan kamu membuka masker di tempat yang sepi dari kerumunan, ya.

 

Cukupi Kebutuhan Cairan

Cuaca panas kerap membuat tubuh mudah lelah – karena jumlah oksigen yang dihirup pun berkurang. Belum lagi, memakai masker di wajah yang membuatmu makin sulit untuk bernapas.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk tetap terhidrasi dengan minum air putih secara teratur. Sehingga, kamu bisa lebih nyaman ketika pakai masker saat beraktivitas di tengah cuaca panas.

 

Selain Pakai Masker,

Terapkan Protokol Kesehatan Lainnya Ya!

4 Cara Ampuh Nyaman Gunakan Masker Di Tengah Cuaca Panas / Credit: fixindonesia.pikiran-rakyat.com

Memakai masker memang penting sebagai perlindungan diri, tetapi langkah ini saja belum tentu cukup agar terhindar dari ancaman virus. Untuk itu, langkah pencegahan lainnya tak boleh dilupakan – masyarakat mesti rutin cuci tangan juga.

Selain itu, hindari berada di kerumunan, hindari bepergian jika tidak ada keperluan mendesak, dan penularan virus corona melalui udara.

Yang penting – terapkan pola hidup sehat. Seperti,  seperti mengonsumsi makanan bergizi seimbang, istirahat yang cukup, penuhi kebutuhan cairan tubuh, olahraga rutin, dan kelola stres dengan baik. Pola hidup sehat – membantu kamu memiliki daya tahan tubuh yang kuat.

Agar semakin maksimal, kamu bisa mengonsumsi multivitamin secara rutin. Kamu direkomendasikan untuk minum Enervon-C dua kali sehari.

Enervon-C mengandung Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantotenat – yang dapat menjaga daya tahan tubuhmu agar tidak mudah sakit.

Kamu dapat minum Enervon-C dalam bentuk tablet yang mengandung Vitamin C 500 mg, atau Enervon-C Effervescent dengan kandungan Vitamin C 1000 mg dengan rasa yang segar dan berkhasiat untuk memelihara daya tahan tubuh.

 

 

 

Featured Image - marthastewart.com

Source - cnnindonesia.com