Siapa di sini yang selalu mendapatkan jam tidur yang baik dan berkualitas? Berarti kamu salah satu yang beruntung, nih! Pasalnya memiliki waktu istirahat yang cukup – sepertinya sulit diperoleh orang zaman sekarang. Terlebih, bagi mereka yang memiliki aktivitas padat.

Padahal, memiliki jam tidur yang baik dapat memelihara, sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh, lho. Ketika kamu tidur – tubuh akan melakukan proses pembaharuan sel, atau yang lebih dikenal sebagai regenerasi.

Lalu, bagaimana kalau jam tidur yang kamu miliki masih berantakan? Biasanya, kalau dibiarkan terus-menerus maka tubuh lebih mudah merasa lelah dan gampang sakit. Hal ini tentu saja bisa berbahaya bagi kesehatan ya.

Selain dapat melemahkan imunitas tubuh – tidak memiliki waktu tidur yang baik juga bisa mempengaruhi kegiatan sehari-hari, serta mengganggu kondisi kesehatan hingga menimbulkan penyakit jantung, diabetes, dan stroke.

Jadi, bagaimana kalau ingin mendapatkan jam tidur yang baik? Sebenarnya bisa dilakukan dengan sejumlah cara, tetapi kamu dapat mulai dengan menyingkirkan benda-benda yang dapat mengganggu kualitas tidur kamu, lho.

Apa saja sih benda-benda tersebut? Berikut ini ulasan lengkapnya.

 

 

 

5 Benda Yang Sebaiknya Tak Ada Di Kamar,

Dapat Ganggu Kualitas Tidurmu!

Kerap Ganggu Jam Tidur yang Baik, 5 Benda Ini Sebaiknya Disingkirkan! / Credit: health.clevelandclinic.org

Barang Elektronik

Dilansir dari Pop Mama, menurut seorang profesor di School of Community and Enviromental Health at Old Dominion University di Virginia, AS, mengatakan bahwa menaruh ponsel jauh dari kasur saja, ternyata belum cukup.

Kamu lebih disarankan untuk membuat kamar tidur jadi bebas gadget dan barang elektronik – seperti komputer, laptop, dan sejenisnya. Mengapa demikian?

Karena, dalam keadaan menyala atau mode sleep, beberapa tombolnya masih ada yang mengeluarkan cahaya. Baik itu berkedip atau tidak – keduanya dapat mempengaruhi jam tidur yang baik. Alhasil, tubuh pun ‘bingung’ menentukan kapan waktu untuk istirahat dan bangun tidur.

 

Televisi

Tahukah kamu bahwa menempatkan televisi di kamar tidur, ternyata bukan hal yang baik? Ternyata, televisi bisa membuatmu terjaga lebih lama, meski sebenarnya sudah merasa mengantuk.

Ketika menonton televisi, otak akan memproduksi kimia yang membuat kamu tetap terbangun. Jadi, bukannya mengantuk – akhirnya kamu malah makin tidak bisa tidur. Apalagi, kalau kamu gemar menonton televisi sebelum tidur!

 

Kerap Ganggu Jam Tidur yang Baik, 5 Benda Ini Sebaiknya Disingkirkan! / Credit: malaymail.com

Lampu Malam

Benda yang satu ini ternyata juga bisa mempengaruhi jam tidur yang baik, lho! Setelah lampu utama mati, banyak orang yang memilih menyalakan lampu malam – umumnya, diletakkan di samping tempat tidur.

Sama halnya menaruh gadget di dalam kamar – lampu malam juga bisa mengeluarkan cahaya biru, yang dapat mengganggu jam biologis.

 

Jam Alarm

Yang dimaksud di sini, yaitu jam alarm dengan bunyi super berisik ya. Menurut Christopher Lindholst, seorang CEO dari MetroNaps, mengatakan bahwa jam dengan alarm yang aktif bisa sangat membahayakan tidur.

Alarm dengan suara yang berisik – bisa membuat tubuh jadi kaget ketika sedang beristirahat. Jadi, nggak heran banyak yang merasa deg-degan sesaat setelah bangun saat pakai alarm ini.

Sebagai alternatif, kamu lebih baik memperbaiki siklus tidur. Ketika kamu sudah punya jam tidur yang baik, maka secara tidak langsung – kamu sudah memiliki alarm tubuh sendiri. Cara ini juga membantumu bangun lebih mudah, dibanding pakai alarm.

 

Makanan

Hayo siapa di sini yang masih sering makan di dalam kamar, terutama di atas kasur? Yuk, coba deh hindari kebiasaan ini. Ketika kamu sering makan di kasur, maka akan banyak remahan yang jatuh ke atas seprai. Hal ini bisa mengganggu tidur, sekaligus tidak higienis.

Lalu, hindari pula makan sebelum tidur karena bisa mengganggu sistem pencernaan kamu ya.

 

 

 

Optimalkan Daya Tahan Tubuh,

Imbangi Dengan Cara Ini

Kerap Ganggu Jam Tidur yang Baik, 5 Benda Ini Sebaiknya Disingkirkan! / Credit: heart.org

Memiliki jam tidur yang baik memang penting – tapi, yang tidak kalah penting kamu juga perlu menerapkan pola hidup sehat lainnya. Cara ini dapat bantu memelihara kesehatan, sekaligus menjaga kekebalan tubuh kamu.

Pola hidup sehat – meliputi rutin berolahraga, hingga mengelola stres dengan baik.

Disarankan pula mengonsumsi multivitamin – agar kesehatan makin terjaga secara optimal. Kamu direkomendasikan minum multivitamin Enervon-C setiap hari. Mengapa sih mesti Enervon-C?

Enervon-C merupakan multivitamin dengan sejumlah kandungan yang baik, seperti Vitamin C 500 mg, Vitamin B Kompleks (Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, dan Vitamin B12), Niacinamide, dan Kalsium Pantothenat.

Kombinasi vitamin tersebut dapat bantu menjaga daya tahan tubuhmu, biar nggak mudah sakit. Sekaligus, membantu proses metabolisme tubuh agar semakin optimal – khasiat ini berkaitan dengan kandungan vitamin B kompleks yang berperan untuk mengubah energi, ya!


 

 

Nah, dari penjelasan di atas – cukup jelas ya bahwa memiliki jam tidur yang baik penting agar kesehatan tubuh tetap terpelihara. Salah satunya, dengan menyingkirkan deretan benda-benda tersebut dari kamar tidur kamu!


Featured Image - greatergood.berkeley.edu