Moms dan dads, sudah diketahui bahwa sarapan di pagi hari penting dilakukan agar tubuh memiliki energi yang cukup untuk melakukan aktivitas. Lebih dari itu, mengisi perut kosong dapat mencukupi kebutuhan nutrisi agar tubuh semakin sehat.

Karena manfaat baik dari sarapan tersebut, tak heran kalau anak-anak juga wajib mendapat makan di pagi harinya.

Tetapi, membuatkan anak sarapan, sepertinya menjadi tantangan tersendiri bagi orangtua, apalagi jika Si Kecil termasuk picky eater. Tapi tenang, kali ini Enervon akan memberikan ide resep makan pagi yang bisa moms dan dads coba di rumah.

Simak informasi lengkapnya di bawah ini, yuk!

 

 

1. Telur Dadar Bakso Sosis

Credit Image - m.riau24.com

Menu sarapan untuk anak yang pertama adalah telur dadar bakso sosis. Menu ini cukup praktis dibuat, apalagi jika moms dan dads hanya memiliki sedikit waktu untuk menyiapkan makanan di pagi hari. Berikut ini bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:

  • 2 butir telur
  • 2 biji bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 tomat ukuran kecil
  • 1 buah sosis
  • 1 butir bakso
  • garam, lada bubuk dan minyak secukupnya

Cara Membuat:

  1. Iris tipis-tipis tomat, bawang merah, dan bawang putih.
  2. Iris sosis dan bakso. Panaskan minyak, tumis semua bahan yg sudah diiris, ditambah lada bubuk, tunggu sampai layu dan sisihkan.
  3. Kocok telur dan garam. Masukkan semua bahan tumis, aduk rata.
  4. Panaskan minyak secukupnya, tuang telur, masak dengan api kecil.
  5. Jika sudah kokoh, baru dibalik, pastikan sampai kokoh baru dibalik. Sajikan setelah matang.

 

2. French Toast

Menu berikutnya ada “French Toast”, yakni roti panggang ala Prancis. Cara membuatnya sangat mudah dan praktis, rasa manis serta gurihnya pun akan membuat si Kecil suka dengan hidangan sarapan yang satu ini.

Kandungan karbohidrat, lemak, dan protein yang ada dalam french toast ini dapat menambah energi di dalam tubuh, sehingga cocok dijadikan sebagai menu sarapan di pagi hari.

Bahan-bahan:

  • 5 lembar roti Milky White atau roti tawar susu
  • 2 butir telur
  • 75 ml susu cair
  • 75 ml krim kental
  • 1/2 sendok makan gula pasir atau cinnamon powder
  • Garam secukupnya
  • Mentega secukupnya untuk mengoles

Cara membuat:

  1. Kocok telur, gula pasir atau cinnamon powder, dan garam. Tambahkan susu cair dan krim kental, lalu aduk hingga rata.
  2. Celupkan roti ke campuran telur, lalu panggang di atas pan yang telah diolesi mentega. Bolak-balik kedua sisinya sampai berwarna cokelat keemasan, lalu angkat.
  3. Taruh roti yang sudah dipanggang di atas piring, lalu sajikan. Kamu bisa menambahkan maple syrup, buah-buahan, atau selai sesuai selera.

 

3. Puding Roti

Credit Image - thespruceeats.com

Jika umumnya sebuah puding dibuat dengan bahan dasar campuran susu, maka berbeda jauh dengan hidangan “Puding Roti” yang menggunakan roti sebagai bahan utamanya.

Selain karbohidrat, menu sarapan yang satu ini juga mengandung protein, lemak, dan serat yang merupakan nutrisi-nutrisi penting bagi tubuh. Cara membuatnya pun terbilang mudah.

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus roti Wholemeal (roti tawar gandum)
  • 500 ml susu cair
  • 3 butir telur
  • 100 gram gula pasir
  • 1 sendok teh cinnamon powder
  • 1/2 sendok the ekstrak vanila
  • Garam secukupnya
  • 3 sendok makan mentega, lelehkan
  • Kismis dan kacang almond untuk taburan

Cara membuat:

  1. Potong roti menjadi kotak-kotak kecil, lalu taruh roti sama rata ke dalam 4 buah wadah tahan panas yang sudah diolesi mentega.
  2. Kocok telur, lalu campurkan susu cair, gula pasir, cinnamon powder, ekstrak vanila, garam, dan mentega yang sudah dicairkan. Kocok hingga rata.
  3. Tuang cairan yang sudah dikocok ke dalam wadah berisi roti, lalu tunggu hingga cairan meresap.
  4. Tabur kismis dan kacang almond di atas roti, lalu panggang dalam oven dengan suhu panas 180°C selama 30 menit. Taburan puding roti bisa dikreasikan dengan bahan-bahan lain seperti parutan keju dan chocolate chip.
  5. Angkat puding roti dari oven, dan sajikan.

 

4. Bubur Nasi Ayam

Resep menu sarapan untuk anak yang terakhir, yaitu bubur nasi ayam. Berikut ini bahan-bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:

  • 2 centong nasi
  • 1 potong dada ayam
  • 1 batang wortel, diiris dadu kecil
  • 2 lembar kol, diiris halus
  • 1 batang bawang pre
  • 1 liter air

Bumbu:

  • 1/2 ruas jahe
  • 1 sdt minyak wijen
  • 2 siung bawang putih, digeprek
  • garam dan merica bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  1. Rebus ayam dengan bumbu sampai matang. Suwir-suwir daging ayam. Biarkan air rebusan tetap di panci.
  2. Masukkan bagian tulang dan kulit ayam ke panci beserta nasi.
  3. Rebus dengan api kecil hingga nasi mulai merekah dan airnya menyusut.
  4. Masukkan sayuran, sebagian suwiran daging ayam, dan bawang pre. Masak hingga sayuran matang.
  5. Tambahkan garam dan merica. Koreksi rasa.
  6. Sajikan dengan taburan suwiran daging ayam.

 

Jadi, itulah deretan ide menu sarapan untuk anak yang bisa kamu coba di rumah. Mudah untuk dibuat, kan, moms dan dads?

 

 

Featured Image – taste.com.au

Source – popmama.com dan fimela.com