Setiap orang pasti memiliki keinginan untuk memiliki berat badan ideal dan tubuh yang bagus. Untuk mendapatkan hal itu, kamu pasti rela menahan lapar, tidak makan, bahkan rela mengabaikan sarapan agar bisa langsing.

Padahal, sarapan merupakan bagian penting saat kamu sedang diet. Banyak ahli gizi menyarankan kamu harus sarapan penuh dengan protein dan nutrisi lainnya untuk membantu melancarkan metabolisme dan membakar kalori.

Jika kamu bingung mau sarapan apa agar kebutuhan nutrisi bisa terpenuhi dan mengonsumsi makanan yang sehat. Berikut ini menu sarapan sehat selama seminggu yang bisa kamu ikuti.

1. Senin

Credit: therecipebucket.com

Kamu bisa memulai hari pertama dengan 2 butir telur rebus dan semangkuk kecil brokoli rebus. Atau kamu bisa membuat omelette dengan ditambahkan sayuran serta jamur.

Menu sarapan sehat ini bisa memenuhi kebutuhan proteinmu di pagi hari. Dan jika kamu sedang bosan, kamu juga bisa membuat smoothie pisang dengan susu low-fat!

2. Selasa

Credit: jawapos.com

Menu sarapan sehat selanjutnya adalah oatmeal atau roti gandum. Atau kamu juga bisa membuat bubur kacang hijau yang dipadu dengan kacang merah. Bubur ini kaya akan protein sekaligus memenuhi serat makanan yang membuatmu kenyang sepanjang hari.

3. Rabu

Credit: verywellfit.com

Untuk hari Rabu, kamu bisa sarapan dengan seral dan susu low-fat. Atau kamu bisa menggantinya dengan tumis tahu dan sayur, dipadukan dengan nasi merah.

Jika sulit mendapat nasi merah, ganti dengan kacang almond sebanyak satu genggaman tangan. Makanan ini bisa membantu mengontrol kolesterol dan menurunkan tekanan darah.

4. Kamis

Credit: tribunnews.com

Menu sarapan sehat untuk hari Kamis adalah sup tempe tahu. Kedua makanan ini dapat memenuhi kebutuhan protein dan memberikan asupan asam lemak omega-3. Dan kamu bisa menambahkan jamur atau sayuran lain sesuai selera ke dalam sup.

5. Jumat

Credit: foodnetwork.com

Makanlah 2 buah kentang rebus atau ubi rebus. Kamu bisa menambahkan 1 butir telur orak- arik sebagai tambahannya. Ketika diet, kamu tetap membutuhkan karbohidrat, tapi harus mengonsumsi sumber karbohidrat yang sehat.

6. Sabtu

Credit: taste.com.au

Untuk hari Sabtu, kamu bisa membuat salad sayur dan buah. Masukkan berbagai macam buah sehat seperti alpukat, apel, pisang, dan anggur. Kemudian tambahkan selada dan juga kubis. Dan terakhir, taburkan biji wijen, kacang almond, serta minyak zaitun ke dalam saladmu.

7. Minggu

Credit: culturesforhealth.com

Akhiri minggumu dengan menu sarapan sehat seperti susu low-fat atau yogurt dengan pancake dan akhiri dengan buah- buahan. Kamu juga bisa menambahkan madu pada pancake mu kalau kamu suka!

 

Itu dia menu sarapan sehat untuk seminggu yang bisa kamu ikuti. Tidak hanya untuk yang sedang berdiet, tapi kamu yang ingin mencoba makan makanan sehat juga bisa lho mengikuti rencana menu ini! Jadi, sudah siap mencoba belum?

 

Featured Image - silk.com