Tipes atau demam tifoid merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri Salmonella Typhi yang menyerang sistem pencernaan pada tubuh seseorang. Umumnya, bakteri tersebut menyebar dari makanan atau minuman yang terkontaminasi oleh urine atau tinja penderita tipes. Gejala yang sering muncul di antaranya adalah demam tinggi hingga 40 derajat celcius, gangguan pencernaan seperti diare atau sembelit, hilang nafsu makan, tidak bertenaga, mual muntah, dan sebagainya. Penyakit ini harus mendapatkan penanganan yang tepat sesuai dengan saran dari dokter. Selain itu, penderita juga harus memperhatikan asupan vitamin untuk pemulihan setelah sakit tipes supaya bisa pulih dengan cepat. Simak jenis makanan apa saja yang sebaiknya dikonsumsi pasca menderita sakit tipes dalam artikel berikut ini!

Makanan dan Vitamin untuk Pemulihan setelah Sakit Tipes

Pemulihan pasca terkena tipes biasanya berlangsung dalam jangka waktu tertentu. Namun, hal ini bisa berbeda pada tiap-tiap orang tergantung dari sistem imunitasnya. Supaya bisa lekas pulih, kamu disarankan untuk mengonsumsi jenis makanan dan vitamin untuk pemulihan setelah sakit tipes secara tepat. Nah, di bawah ini telah terangkum jenis-jenis makanan yang akan mendukung proses recovery pasca terkena tipes.

1. Makanan Bertekstur Halus

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa penyakit tipes menyerang sistem pencernaan seseorang. Hal ini lantas membuat proses dan fungsi dari sistem pencernaan terganggu. Oleh sebab itu, para ahli kesehatan menyarankan pasien untuk mengonsumsi makanan yang bertekstur halus untuk mempermudah kinerja sistem pencernaan.

Beberapa jenis makanan yang sebaiknya kamu konsumsi adalah bubur, mashed potato, puding, dan lain-lainnya. Namun, kamu tetap diperbolehkan untuk menyantap jenis makanan lain dengan catatan harus mengunyahnya sampai benar-benar halus.

 2. Makanan dengan Kandungan Air yang Tinggi

Saat menderita tipes, kamu akan kehilangan banyak cairan karena mengalami diare, mual, dan juga muntah. Apabila hal ini dibiarkan, tubuh akan mengalami dehidrasi yang menyebabkan lemas.

Oleh sebab itu, banyak-banyaklah menyantap makanan yang memiliki kandungan air tinggi. Kamu bisa menyantap jenis makanan berkuah atau konsumsi sumber makanan alami seperti semangka, tomat, timun, belimbing, dan sebagainya.

3. Penuhi Kebutuhan Cairan

Penderita tipes juga disarankan untuk banyak minum air putih untuk mencegah dehidrasi. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, hal ini juga bisa kamu penuhi dengan mengonsumsi sumber makanan lainnya yang mengandung banyak air.

Selain minum air putih, infused water, makan makanan yang memiliki kandungan air tinggi, atau menyantap sup, kamu juga bisa mengonsumsi air kelapa. Air kelapa mengandung elektrolit yang mencegah dehidrasi dan memberikan energi untuk tubuh, sehingga sangat cocok untuk pasien tipes.

 

 

4. Makanan Tinggi Kalori dan Protein

Orang yang sakit tipes umumnya akan kehilangan nafsu makan, sehingga hal ini menyebabkan kebutuhan nutrisi tidak tercukupi dengan baik. Selain itu, hal ini akan membuat badan lemas dan tidak bertenaga. Untuk mengatasinya, maka kamu dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung kalori dan protein tinggi.

Pasalnya, protein merupakan zat yang bisa menjadi sumber tenaga untuk tubuh. Di sisi lain, protein juga berfungsi untuk memelihara jaringan tubuh yang rusak. 

5. Makanan Rendah Serat

Penderita demam tifoid justru tidak disarankan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi serat. Pasalnya, makanan kaya serat justru sulit dicerna dan berisiko menyebabkan iritasi usus. Oleh sebab itu, makanan dan vitamin untuk pemulihan sakit tipes sebaiknya yang mengandung rendah serat. Contohnya adalah nasi, kentang, roti tawar, dan sebagainya.

 

 

6. Sumber Makanan Tinggi Karbohidrat

Selain protein, kamu juga sebaiknya banyak menyantap sumber makanan yang tinggi karbohidrat supaya bisa cepat pulih. Sumber makanan yang mengandung karbohidrat di antaranya adalah bubur dan kentang.

7. Produk Olahan Susu

Produk olahan susu merupakan sumber nutrisi yang mudah dicerna oleh sistem pencernaan. Konsumsi berbagai produk olahan susu pasca sakit tipes diyakini akan mempercepat proses pemulihan. Temukan ragam olahan susu yang baik untuk pencernaan pada sumber makanan seperti keju, yogurt, dan lain-lainnya.

8. Buah-buahan yang Mempercepat Proses Pemulihan

Konsumsi buah-buahan juga sangat baik untuk mempercepat proses pemulihan pasca sakit tipes. Namun, pilih jenis buah yang rendah serat dan banyak mengandung air ya! Contohnya adalah semangka, pisang, alpukat, melon, buah naga, anggur, jeruk, dan pepaya.

 

 

Vitamin untuk pemulihan setelah sakit tipes juga bisa kamu dapatkan dari multivitamin tambahan seperti Enervon-C Tablet. Multivitamin yang satu ini mengandung kombinasi vitamin C dan juga vitamin B kompleks yang baik untuk mempercepat proses recovery.

Kandungan vitamin C di dalamnya akan meningkatkan sistem imunitas, sedangkan vitamin B kompleks akan membantu pembentukan energi di dalam tubuh. Dengan demikian kamu bisa lekas pulih dan kembali fit seperti sedia kala. 

Apalagi, saat sakit kamu pasti kehilangan nafsu makan yang menyebabkan tubuh kekurangan asupan nutrisi. Oleh karena itu, konsumsi vitamin untuk pemulihan setelah sakit tipes sangat penting.

Kamu bisa mendapatkan produk Enervon-C Tablet secara online dengan mengunjungi official store Enervon yang terpercaya melalui Shopee atau Tokopedia sekarang juga!