Stres merupakan salah satu hal umum yang sering dialami manusia. Banyaknya tantangan seringkali membuat orang merasakan tekanan yang berujung pada stres. Oleh karena itu, perlu adanya manajemen stres yang bisa membantumu mengelola dan mengatasi stres secara tepat.

Manajemen stres sendiri adalah bagaimana kemampuanmu untuk mengatasi gangguan emosional maupun mental akibat stres yang dipicu berbagai faktor.

Berikut ini 5 tips manajemen stres yang bisa kamu terapkan agar lebih Bahagia!

1. Jangan bawa masalahmu ketika tidur

Credit: sg.news.yahoo.com

Tidur merupakan istirahat bagi fisik dan mental yang sudah lelah seharian dan wajib dilakukan setiap hari. Namun, apa jadinya kalau kamu tidak bisa tidur karena sedang mengalami masalah dan stres? Ini bisa menyebabkan kamu jadi sulit untuk tidur.

Padahal, di saat seperti ini kamu benar- benar perlu tidur yang berkualitas agar tetap bisa beraktivitas dan menyelesaikan masalahmu keesokan harinya. Jadi, meski sulit, usahakan untuk membereskan hal- hal yang mengganggu pikiranmu sebelum tidur.

2. Mengenal perubahan diri dan gejala stres dalam dirimu

Credit: hellosehat.com

Salah satu cara untuk manajemen stres adalah dengan mengenal perubahan serta gejala stres itu sendiri. Misalnya, kamu mengalami perubahan pada napsu makan yang tiba- tiba menurun atau naik secara drastis. Jadi, kenali perubahan yang terjadi dalam dirimu secara fisik atau mental, sehingga masalah yang kamu alami pun bisa cepat teratasi.

3. Memanfaatkan waktu dengan optimal sehingga tidak ada celah untuk merasa stres

Credit: minnpost.com

Seringkali kamu membiarkan pikiranmu melayang entah kemana yang akhirnya membuat kamu jadi tidak produkti. Sebenernya, dengan melakukan rutinitas yang kamu sukai itu bisa mengurangi stres, dibanding tidak melakukan apa- apa. Ini bukan berarti kamu harus memaksakan diri untuk selalu sibuk, ya tetapi manfaatkan setiap waktumu secara optimal.

4. Saat merasa stres, ini saatnya untuk me time dan istirahat sejenak

Credit: indozone.id

Stres bisa jadi sinyal bahwa dirimu perlu untuk istirahat sejenak. Kadang rasa bosan dan jenuh bisa bikin stresmu semakin menjadi- jadi. Nah, ini artinya kamu harus berhenti sejenak dari aktivitasmu.

Selain itu, kamu bisa melakukan me time atau bersantai saat weekend. Mulai dari istirahat dan memanjakan dirimu sendiri dengan kegiatan seperti olahraga, berbelanja, menonton film, jalan- jalan, atau melakukan hobi favoritmu.

5. Belajar untuk selalu bersyukur dengan apa yang kamu miliki

Credit: tatajiwa.com

Ketika sedang merasa tertekan dan stres, seringkali kamu jadi lupa bersyukur. Ini memang sulit dihindari, tapi jangan sampai kamu menutup mata dengan kebaikan- kebaikan yang sudah ada di hidupmu, ya.

Pikirkan betapa beruntungnya kamu dengan keadaan sekarang ini. Dengan rajin bersyukur, stres yang kamu alami juga bisa berkurang, karena hal ini bisa membuatmu jadi lebih Bahagia.

 

Nah, itulah kelima tips manajemen stres yang bisa kamu coba terapkan. Selamat mencoba!

 

Featured Image - thehtgroup.com