Berdasarkan aturan ketenagakerjaan pemerintah Indonesia, usia produktif adalah seseorang dengan rentang umur 15-64 tahun yang mampu menghasilkan jasa dan barang. Sebagian besar orang masih menempuh pendidikan dan sebagian besar yang lain telah bekerja. Baik yang berprofesi di bidang jasa maupun di bidang jual beli barang. Apa pun kegiatan produktif yang dimiliki, sudah seharusnya setiap orang mengusahakan kondisi tubuh selalu memiliki performa yang baik. Terutama bagi usia kerja, ikuti tips cara agar badan fit dan tidak mudah lelah di bawah ini.

Cara agar Badan Fit dan Tak Mudah Lelah

1. Atur Waktu Istirahat

Sesibuk apa pun kamu selama usia kerja, tubuh tidak akan mudah lelah jika waktu istirahat kamu cukup dan berkualitas. Waktu ideal bagi manusia untuk tidur agar tubuh fit pada hari esok adalah 7-8 jam. Selama tidur tersebut, tubuh kamu akan melakukan perbaikan secara menyeluruh. Mengganti sel tubuh yang rusak, melawan infeksi dan peradangan, mengatur tekanan darah, otak menyimpan memori, hingga regenerasi kulit. Banyaknya hal baik yang terjadi membuat kamu harus memberi kesempatan yang cukup bagi tubuh untuk istirahat.

2. Jangan Meremehkan Sarapan

Lalu pada pagi harinya, jangan sampai meremehkan sarapan sebelum bekerja. Banyak orang kurang memperhatikan menu sarapan mereka, apalagi dengan kebiasaan melewatkannya. Padahal sarapan adalah cara untuk memiliki tubuh fit dan siap menjalani hari yang padat. Pilih jenis sarapan sehat yang mengandung protein alami dan lemak sehat yang tinggi tanpa menyebabkan ngantuk saat bekerja. Di antaranya adalah telur, smoothie, protein shake, bubur oat, hingga buah-buahan. Jika kamu suka mengawali hari dengan kopi atau teh, hindari gula dan krimer terlalu banyak agar tekanan darah lebih stabil.

Bila jenis pekerjaan kamu berat dan membutuhkan camilan penunda lapar, pilih bahan makanan yang menyehatkan. Misalnya dengan mengonsumsi buah, kacang-kacangan tanpa garam dan gula, hingga granola dengan pemanis alami seperti madu.

3. Tidur Siang Singkat

Agar tubuh memiliki performa yang stabil hingga detik terakhir bekerja, kamu berhak memberikan kesempatan untuk istirahat sejenak. Salah satunya dengan tidur siang singkat, yaitu 15-20 menit sebelum makan siang atau 2 jam setelah makan siang sebelum sore hari. Selain membantu tubuh mendapat relaksasi, hal ini juga mampu mengembalikan konsentrasi bekerja. Tenang saja, tidur siang singkat ini tidak akan mengganggu siklus tidur pada malam hari. Apabila tidak terbiasa tidur siang, manfaatkan waktu istirahat tengah hari untuk meditasi atau peregangan singkat. Hindari menatap layar ponsel terlalu lama agar mata juga tidak lelah.

4. Menu Makan Siang Sehat

Kemudian saat makan siang, kamu mungkin sangat bersemangat setelah produktif bekerja dari pagi hari. Namun, jangan sampai kamu salah memilih menu makan. Tipsnya adalah meminimalisir menu dengan kandungan lemak, gula, dan garam berlebih. Serta usahakan untuk memilih bahan makan yang variatif untuk melengkapi asupan gizi bagi tubuh. Jangan sampai isi piring kamu hanya karbohidrat dan protein hewani saja. Bila perlu, dukung pemenuhan vitamin tubuh dengan suplemen yang aman dikonsumsi setiap hari. Dijamin kamu akan mendapat badan fit hingga waktu bekerja usai atau bahkan sampai sebelum tidur.

5. Hidrasi dengan Air Putih adalah Kunci

Kunci mencegah badan yang mudah lelah adalah hidrasi yang cukup. Fungsi dari hidrasi, terutama melalui air putih sangatlah besar. Mulai dari menjaga konsentrasi dan stabilitas performa organ tubuh termasuk otot, mendukung proses metabolisme, hingga melancarkan sirkulasi darah. Jadi, jangan sampai kamu hanya minum saat merasa haus ya. Bahkan usahakan untuk memiliki jadwal atau mengatur alarm khusus agar tidak lupa minum.

6. Mengelola Beban Kerja dan Pikiran

Badan fit dan tidak mudah lelah juga dipengaruhi oleh kondisi psikis lho. Orang dengan beban pikiran berlebih cenderung lebih mudah lelah secara fisik. Akhirnya, beban kerja menjadi menumpuk dan hal ini tentu akan memperburuk kondisi badan. Selain itu, pengelolaan emosi yang kurang baik juga akan menurunkan daya tahan tubuh. Jadi, pastikan kamu mampu mengelola stres dengan baik. Salah satu caranya adalah dengan memberikan penghargaan kecil kepada diri sendiri, seperti menjalani spa dan pijat tubuh, menonton film favorit, dan masih banyak lagi.

7. Biasakan Olahraga Ringan

Membentuk badan fit dan bugar membutuhkan latihan melalui olahraga ringan secara rutin. Cukup dengan bersepeda, berenang, atau jogging ­selama kurang lebih 30 menit, kamu sudah membantu tubuh semakin sehat. Hal ini juga berpengaruh besar untuk menjaga organ tubuh tetap berfungsi dengan baik dalam jangka panjang.

Bila Terpaksa Lembur atau Begadang

Selama menjalani usia kerja yang produktif, hampir semua orang pasti pernah mengalami terpaksa mengambil waktu lembur. Waktu untuk begadang tentu akan memengaruhi total waktu istirahat dan berpotensi mengubah ritme sirkadian. Jadi, usahakan untuk menyelesaikan pekerjaan secara efektif agar selesai secepat mungkin.

Meskipun kamu mendapatkan upah tambahan atas lembur tersebut, ada baiknya begadang tidak sering dilakukan. Selain untuk memperhatikan kecukupan energi hari berikutnya, mengurangi waktu lembur juga akan membantu produktivitas jangka panjang. Badan yang fit akan kamu miliki selama usia kerja, bahkan hingga masuk usia pensiun sekalipun.

Enervon Active juga menjadi salah satu faktor pendukung badan fit dan tidak mudah lelah. Dengan kandungan multivitamin dan mineralnya, tambahan makanan ini siap memastikan energi harian tubuh terpenuhi. Cukup dengan mengonsumsinya 1 tablet sehari setelah sarapan atau makan siang, badan akan jauh lebih bugar. Baik selama bekerja maupun saat menikmati waktu santai di rumah. Temukan produknya yang asli dengan mengunjungi Shopee atau Tokopedia resmi dari mana saja.