Bagi kamu generasi milenial yang baru terjun ke dunia kerja, pekerjaan pertama tentu menjadi tantangan yang tidak mudah. Kamu belum terbiasa dengan tekanan yang datang dari bos, rekan kerja, sampai klien. Apalagi kalau pekerjaan yang kamu jalani tidak sesuai dengan passion, maka kamu harus berusaha keras untuk beradaptasi.

Nah, kalau kamu lagi mencari pekerjaan sesuai passion, dengan tingkat stres yang rendah, tapi gajinya tetap lumayan. Berikut ini jenis pekerjaan yang mungkin cocok untuk kamu!

1. Kerja, motret, sambil jalan- jalan sebagai fotografer

Credit: hipwee.com

Dengan beban kerja yang terbilang ringan dan meningkatnya permintaan jasa fotografer, jenis pekerjaan ini jadi semakin digandrungi milenial. Biasanya, berawal dari hobi foto, kemudian menekuninya sebagai profesi. Jenis pekerjaan ini cocok untuk dijadikan usaha sampingan maupun teta. Dan tidak sedikit karyawan yang menggeluti pekerjaan ini karena pasarnya tidak pernah sepi.

2. Bekerja sebagai aktuaris

Credit: money.kompas.com

Di Indonesia, aktuaris bisa dibilang masih jarang peminat. Mungkin karena urusannya dengan hitung menghitung, seperti statistik dan matematika. Tetapi, ternyata beban dari pekerjaan ini tidak terlalu berat.

Tugas aktuaris adalah ‘meramal’ risiko yang kemungkinan terjadi di sebuah perusahaan. Menganalisa segala aspek yang berhubungan dengan suatu perusahaan. Dan dengan begitu, seorang aktuaris dapat memperkirakan konsekuensi buruk yang mungkin terjadi di perusahaan tersebut.

3. Menebar pola hidup sehat sebagai ahli gizi

Credit: hipwee.com

Saat ini masyarakat sudah semakin sadar mengenai pentingnya kesehatan dan menerapkan pola hidup sehat. Jenis pekerjaan ini bisa dibilang menjanjikan, memiliki tingkat stres rendah, dan gaji yang cukup besar.

Kamu bisa pertimbangkan hal ini. Jadi, saat kuliah kamu bisa memilih jurusan yang sesuai. Karena sekarang ini semakin banyak peminat gaya hidup sehat.

4. Mengikuti tren rambut, sebagai penata rambut professional

Credit: highlight.id

Menjadi penata rambut professional termasuk salah satu jenis pekerjaan dengan beban ringan yang bisa jadi pilihan para milenial. Tanpa ada deadline dan jam kerja, kamu bisa mengatur sendiri waktumu.

Saat ini, menjadi hairstylist di industri modelling dan salon bisa memberikan penghasilan yang menjanjikan. Jadi, sudah tingkat stres rendah, kebutuhan finansial pun bisa tercukupi.

5. Youtuber dan selebgram

Credit: alphagamma.eu

Dua jenis pekerjaan ini merupakan salah satu profesi idaman para milenial. Kamu perlu menyiapkan konten- konten menarik tanpa batasan waktu, dan kemudian bisa menghasilkan pendapatan yang lumayan besar.

Jenis pekerjaan ini hanya membutuhkan modal media sosial, youtube, maupun Instagram, ponsel, dan subscriber atau follower.  Dan kalau kamu konsistem dalam memberikan konten yang menarik, pasti subscriber atau follower kamu akan semakin bertambah.

 

 

 

Featured Image - fstoppers.com

Dengan begitu, sejumlah tawaran iklan atau endorse akan berdatangan dari berbagai macam brand. Dan nggak main- main, bayaran dari tawaran tersebut bisa menghasilkan jutaan sampai ratusan rupiah, lho.

 

Nah, itu dia kelima jenis pekerjaan yang tingkat stresnya rendah dan dengan penghasilan yang cukup tinggi. Bekerja dimana saja atau di bidang apa saja, merupakan hak masing- masing orang. Selama kamu senang dan ikhlas dalam menjalaninya, semua pekerjaan akan terasa menyenangkan.