Travel vlogger adalah salah satu hobi yang bisa menghasilkan uang. Bepergian ke berbagai tempat menarik dan membagikannya di sosial media sebagai profesi mungkin terdengar aneh. Tetapi, kenyataannya banyak travel vlogger yang bisa menghasilkan uang, bahkan sampai ratusan juta.

Selain konten yang menarik, konsep video yang matang, travel vlogger juga menggunakan berbagai peralatan, agar kualitas video semakin menarik.

Nah, buat kamu yang berminat untuk jadi travel vlogger, berikut ini perangkat yang wajib kamu miliki.

1. Kamera

Credit: harapanrakyat.com

Saat ini ada banyak kamera mirrorless yang dapat merekam video dengan kualitas yang baik, seperti Canon G7X, Panasonic Lumix GH5, Sony Alpha A6500 dan lain sebagainya. Jika kamu ingin menyajikan konten HD, maka sebaiknya pilih kamera yang dapat merekam video 4K.

Selain itu, perhatikan fitur lainnya mulai dari daya tahan baerai, ukuran dan berat, serta jack microfon dan layar yang bisa diputar ke arah tubuh.

2. Smartphone

Credit: liputan6.com

Meskipun kualitasnya tidak bisa disamakan dengan kualitas kamera mirrorless, tetapi smortphone kini semakin canggih dengan kemampuan kamera yang mampu merekam video dengan resolusi tinggi.

Selain itu, banyak aplikasi edit video yang bisa diundah pada smartphone. Jadi, jika nanti kameramu kehabiskan baterai atau sedang rusak, kamu masih bisa menggunakan smartphone untuk aktivitas vlogging.

3. Tripod

Credit: slrlounge.com

Menjadi seorang travel vlogger tentu saja shoot yang dihasilkan harus stabil. Tripod adalah peralatan penting karena bisa membantu kamera menangkap gambar atau video tanpa gangguan. Terutama, ketika kamu sedang berpergian sendiri. Jadi, ngga perlu bingung deh bagaimana cara mengoperasikan kameranya. Pilihlah tripod yang kokoh namun ringan, seperti Gorillapod yang kecil, fleksibel, namun tetap kokoh.

4. Stabilisator Gimbal

Credit: tekno.kompas.com

Jika kamu ingin menyajikan vlog yang lebih halus, coba gunakan stabilisator gimbal. Dengan menggunakan alat ini, gambar yang dihasilkan bisa terlihat lebih sinematik dan professional. Dengan begitu, kamu bisa merekam video yang lebih dinamis, tanpa ada guncangan sedikitpun.

5. Mikrofon

Credit: phinemo.com

Bukan travel vlogger namanya jika nggak menceritakan kisah perjalanan melalui audio- visual. Beberapa kamera dilengkapi dengan mikrofon, tetapi sayangnya suara yang ditangkap nggak bisa sejelas mikrofon eksternal. Karena itu, penting untuk memilih kamera yang memiliki jack mikrofon supaya dapat menghasilkan suara yang jernih.

6. Media penyimpanan eksternal

Credit: tek.id

Dalam hal foto dan video digital, maka kamu akan berurusan dengan berkas besar yang akan memenuhi penyimpanan laptop dan komputer. Terlebih lagi, jika kamu mengambil ribuan foto dan video selama perjalanan. Dengan menggunakan media penyimpanan eksternal, kamu bisa memiliki media penyimpanan tambahan. Untuk itu, kamu juga sebaiknya memilih kapasitas yang besar. Jadi, minimun yang harus dipilih adalah satu terabyte.

Lebih baik lagi jika hard disk memiliki tingkat transfer yang tinggi. Jadi, nggak perlu nunggu lama untuk memindahkan berkas dari komputer.

7. Laptop

Credit: stocksy.com

Untuk menjadi travel vlogger, ini berarti kamu harus mengedit dan mengemas vlog menjadi semenarik mungkin. Untuk itu, perlu menggunakan komputer atau laptop yang memiliki spesifikasi mumpuni. Semakin tinggi resolusi video, harus semakin canggih komputernya. Dan jika kamu sering berpindah- pindah tempat, sebaiknya menggunakan laptop, sehingga lebih fleksibel daripada komputer.

 

Nah, itulah ketujuh perlengkapan yang sebaiknya kamu miliki ketika ingin menjadi travel vlogger. Sekarang saatnya untuk mulai perjalananmu!

 

 

Featured Image - cupoftj.com